> >

Partai Demokrat Kubu AHY Buka Komunikasi dengan 5 Parpol dalam Setahun Terakhir

Politik | 22 April 2021, 12:46 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait pernyataan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko di Jakarta, Senin (23/3/2021).  (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono melakukan silahturahmi kepada lima partai politik satu tahun terakhir. Silahturahmi itu dilakukan untuk membuka komunikasi politik dengan semua partai politik.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra melalui keterangan tertulis kepada KOMPAS TV, Kamis (22/4/2021).

“Dalam rangka membuka komunikasi dengan semua parpol, Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Ketua Umum AHY selama setahun terakhir ini sudah melakukan silaturahmi ke Golkar, PKB, PKS, PAN, dan PPP,” ungkapnya.

Baca Juga: Sore Nanti PKS dan Demokrat akan Bahas Problem Kabangsaan dan Pandemi

Herzaky lebih lanjut menuturkan silahturahmi tersebut berlanjut hari ini dengan melakukan pertemuan dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Herzaky mengatakan, kedatangan PKS merupakan kunjungan balasan setelah sebelumnya Partai Demokrat menyambangi.

“DPP Partai Demokrat mengkonfirmasi kebenaran informasi mengenai rencana pertemuan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono dengan Presiden PKS dan jajarannya di hari Kamis, 22 April 2021, di kantor DPP Partai Demokrat,” katanya.

“Kunjungan ini merupakan kunjungan balasan dari PKS, setelah sebelumnya Ketum AHY bersama petinggi Partai Demokrat melakukan kunjungan ke kantor PKS beberapa waktu lalu,” lanjutnya.

Baca Juga: Dikonfirmasi Soal Sidang Gugatan AD/ART Partai Demokrat, Kubu Moeldoko Kompak Jawab di Luar Kota

Herzaky menyampaikan komunikasi dan silaturahmi antar parpol bagi Partai Demokrat sangatlah penting.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU