> >

Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Sebut Produksi Vaksin Nusantara Perlu Didukung

Berita utama | 14 April 2021, 12:45 WIB
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad. (Sumber: KOMPAS.com/TSARINA MAHARANI)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, keberadaan vaksin Nusantara perlu didukung produksinya.

Apalagi di tengah situasi vaksin-vaksin dari luar yang tidak mudah untuk masuk ke Indonesia.

“Kita kan harus mendukung produksi dalam negeri, terutama produksi anak bangsa,” kata Sufmi Dasco Ahmad, Rabu (14/4/2021).

“Kita tahu bahwa vaksin-vaksin dari luar ini kan juga masuknya juga enggak gampang ke Indonesia. Apalagi pada saat sekarang ini embargo vaksin dilakukan oleh negara-negara penghasil vaksin,” tambahnya.

Baca Juga: Politikus PDIP: Komisi IX DPR Tidak Pernah Menyepakati Kolektif untuk Vaksinasi Nusantara

Bagi Dasco, keberadaan vaksin Nusantara perlu didukung keberadaannya untuk mengatasi pandemi Covid-19.

Karena, kata Dasco, keberadaan vaksin Nusantara justru akan menambah kekayaan vaksin, apalagi diproduksi di dalam negeri.

“Sehingga bisa  membantu pemerintah untuk kemudian menekan laju Covid-19 di negara kita,” ujarnya.

“Saya pikir ini tidak perlu diperdebatkan, karena antara vaksin satu dengan vaksin lain itu tidak ada masalah,” ujarnya.

Baca Juga: Terkait Vaksin Nusantara, Peneliti: DPR Jangan Bingungkan Publik

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU