Wajahnya Muncul di Video Hoaks Jaksa Terima Suap, Pengacara Rizieq Enggan Berkomentar
Hukum | 21 Maret 2021, 18:41 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah video hoaks berisi narasi adanya suap terhadap jaksa dalam sidang Rizieq Shihab beredar di media sosial.
Menko Polhukam Mahfud Md dan Kejaksaan Agung memastikan video soal jaksa yang disuap dalam kasus Rizieq tidak benar.
Video hoaks tersebut diawali dengan gambar penangkapan jaksa dengan narasi yang mengatakan telah terbongkar pengakuan jaksa yang mengaku menerima suap dalam sidang Rizieq Shihab.
Padahal gambar tersebut merupakan peristiwa penangkapan terhadap jaksa berinsial AF terkait kasus suap dalam penanganan tindak pidana korupsi penjualan tanah desa di Sumenep pada tahun 2016 lalu.
Menko Polhukam Mahfud Md lewat akun twitternya meluruskan informasi tak benar atau hoaks dalam video tersebut.
Mahfud mengatakan video ini viral. Publik marah ada jaksa terima suap dalam kasus yang sedang diramaikan akhir-akhir ini.
Tapi ternyata video ini adalah hoaks.
Itu adalah video penangkapan atas jaksa AF oleh jaksa Yulianto itu terjadi 6 tahun lalu di Sumenep.
Bukan di Jakarta dan bukan dalam kasus yang sekarang.
Mahfud juga menilai bahwa penyebar video hoaks ini perlu diusut.
Mahfud Md menuliskan sebagai berikut "Sengaja memviralkan video seperti ini tentu bukan delik aduan. Tetap harus diusut."
Sementara itu pengacara Rizieq Shihab, Azis Yanuar yang juga muncul dalam video tersebut.mengatakan tidak ingin mengomentari pernyataaan Kejaksaan Agung terkait narasi hoaks soal jaksa yang menerima suap dalam sidang Rizieq Shihab.
Penyidik Bareskrim Polri akan mengusut video hoaks soal jaksa penerima suap dalam sidang kerumunan dan tes swab habib Rizieq Shihab di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.
Polri pun akan segera melakukan penyelidikan.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV