Ngabalin: Soal Kudeta Demokrat, Presiden Jokowi Tidak Urusi Masalah Remeh-temeh
Politik | 25 Februari 2021, 18:38 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Ali Moechtar Ngabalin menegaskan Presiden Joko Widodo tidak memiliki kepentingan untuk mengurusi permasalahan Partai Demokrat.
"Apa urusannya (masalah Partai Demokrat) dengan Presiden Joko Widodo?" tukas Ngabali dalam pernyataan yang dikirimkannya kepada Jurnalis Kompas TV Rahmat Ibrahim, Kamis (25/2/2021).
Presiden ke-6 RI Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY), imbuh Ngabalin, pasti tahu masalah seperti ini tidak akan menjadi urusan Presiden Jokowi.
"SBY pasti tahu ya masalah remeh-temeh seperti ini tidak masuk dalam agenda Presiden," ujarnya.
Menurutnya, waktu dan pikiran Presiden Jokowi sudah tersita untuk kepentingan melayani rakyat Indonesia.
Dipaparkan Ngabalin, Presiden Jokowi sendiri baru saja pulang dari agenda kepresidenan yang dijalaninya. Seperti dari Kalimantan, Maumere, Jawa Timur, NTT, dan Sikka.
Presiden tidak mengurusi masalah di luar permasalahan tersebut.
Namun begitu Presiden Jokowi tidak terganggu dengan permasalahan kudeta Partai Demokrat yang menyeret Kepala Staf Presiden, Moeldoko.
Mengenai pertemuan Moeldoko dengan para senior atau pendiri Partai Demokrat, menurut Ngabalin, hal itu merupakan pertemuan biasa saja.
"Beliau (Moeldoko) merupakan pejabat publik. Kemudian para senior, para pendiri Partai Demokrat itu minta audiensi. Berbicara sambil minum kopi."
Penulis : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV