> >

3 Rumah di Pemukiman Padat Penduduk Pulogadung Hangus Terbakar

Peristiwa | 25 Februari 2021, 08:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tiga rumah di Jalan Gading Raya, Pulogadung, Jakarta Timur, hangus terbakar pada Kamis (25/2/2021) dini hari.

Api padam setelah sepuluh unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan.

Insiden kebakaran ini terjadi di permukiman padat penduduk.

Baca Juga: Dikunjungi Anggota DPRD, Korban Kebakaran di Simpang Belitung Harapkan Bantuan Bahan Bangunan

Saat kebakaran, api dengan cepat menyebar sehingga menyebabkan tiga rumah warga ini menjadi hangus.

Tidak hanya rumah, api juga menghanguskan motor yang diparkir di depan salah satu rumah yang terbakar.

Api dapat dikuasai setelah proses pemadaman berlangsung selama satu jam. Belum ada laporan korban jiwa dalam insiden ini.

“Untuk kesulitan hampir tidak ada karena kita dibantu oleh kiri kanan tembok yang tinggi. Jadi untuk perambatan tidak khawatir,” kata Perwira Piket Sudin Damkar Jaktim, Mardyanto.

Baca Juga: Kebakaran Renggut Korban Jiwa, Anak Sempat Berusaha Menyelamatkan Sang Ibu dari Kepungan Api

Penulis : Reny-Mardika

Sumber : Kompas TV


TERBARU