> >

Akibat Banjir dan Hujan Deras, Akses Jalur Pinang Ranti Menuju Kramat Jati Terputus

Update | 20 Februari 2021, 12:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hujan deras yang mengguyur sejak Jumat (19/02) malam juga turut mengakibatkan banjir di wilayah Kramat Jati, Jakarta Timur.

Baca Juga: Anies Pantau Banjir Jakarta di Pintu Air Manggarai: 200 RT Terdampak

Banjir terjadi sejak Sabtu (20/02) dini hari tadi akibat dari curah hujan yang tinggi.

Banjir yang merendam ruas jalan HEK, Kramat Jati mengakibatkan akses jalan dari Pinang Ranti menuju Jalan Raya Bogor terputus dan tidak bisa dilalui.

Sejumlah kendaraan terpantau memutar arah dan mencari alternatif jalur lain.

Baca Juga: Genangan Air di Jalan TB Simatupang Capai Ketinggian 150 Sentimeter!

Tak sedikit warga juga nekat menerobos genangan banjir, ataupun menggunakan jasa gerobak yang membatu warga untuk melewati genangan banjir. 

 

 

 

 

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU