Kemenkes: Pedagang di Tanah Abang akan Divaksin pada Rabu 17 Februari 2021
Update corona | 15 Februari 2021, 16:30 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Vaksinasi covid-19 tahap kedua dengan sasaran kepada lansia dan pekerja publik akan dimulai minggu ketiga Februari.
Vaksinasi tahap kedua akan dilakukan secara bertahap di 7 provinsi di Jawa dan Bali.
Untuk daerah DKI Jakarta, vaksinasi tahap kedua ini akan dimulai kepada pedangan Pasar Tanah Abang Jakarta pada Rabu 17 Februari besok.
Vaksinasi pedagang pasar dilakukan selama 6 hari dengan target 55.000 pedagang di Tanah Abang dan dilanjutkan pedagang pasar di seluruh Indonesia.
Vaksin tahap kedua dilakukan kepada lansia dan pekerja publik karena termasuk dalam masyaratak dengan mobilitas tinggi dan rentan.
Penulis : Anjani-Nur-Permatasari
Sumber : Kompas TV