BMKG Peringatkan Warga untuk Waspada Cuaca Ekstrem di Pertengahan Februari
Peristiwa | 10 Februari 2021, 15:17 WIBKOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kembali memperingatkan untuk mewaspadai potensi cuaca ekstrem dalam sepekan ke depan.
BMKG memperkirakan terjadi hujan lebat disertai kilat, petir pada 26 wilayah di Indonesia yang berpotensi menyebabkan banjir dan longsor.
Terkikis banjir, sebuah turap pembatas jalan permukiman warga di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, longsor, selasa kemarin (9/2/2021).
Longsornya turap jelas membahayakan warga, namun cuaca yang tidak menentu, membuat perbaikan turap terkendala.
Menurut warga, longsornya turap terjadi saat aliran Kali Ciliwung meluap, akibat air kiriman dari Kawasan Bogor, Jawa Barat, pada senin sebelumnya.
Mengulangi peringatan waspada akhir januari lalu, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan potensi banjir dan longsor, sangat mungkin terjadi di Pulau Kalimantan dan Pulau Jawa, yang saat ini dilewati badai la nina.
BMKG mengeluarkan peringatan potensi banjir akibat hujan lebat di 22 provinsi yang akan terjadi pada 10 sampai 11 Februari mendatang.
BMKG juga kembali mengingatkan agar warga tetap waspada, khususnya yang tinggal di bantaran sungai dan wilayah rawan bencana.
Penulis : Anjani-Nur-Permatasari
Sumber : Kompas TV