> >

Hari Pertama Arus Balik Libur Natal, Jasa Marga Catat 125.217 Kendaraan Masuk Jakarta

Peristiwa | 27 Desember 2020, 22:16 WIB
Ilustrasi: arus lalulintas di Jalan Tol JORR, Pasar Rebo, Jakarta Timur lancar pada Minggu (18/2/2018). (Sumber: TribunJakarta.com/ Elga Hikari Putra)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Arus balik libur Natal (26 Desember 2020) mulai tampak. PT Jasa Marga Tbk (JSMR) mencatat sebanyak 125.217 kendaraan menuju Jakarta pada hari pertama arus balik libur Natal tersebut.

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan, angka tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari beberapa Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Timur), GT Cikupa (arah Barat) dan GT Ciawi (arah Selatan).

"Total volume lalin yang menuju Jakarta ini turun 2,2% jika dibandingkan lalin new normal," ujar Dwimawan dikutip dari Kontan.co.id, Minggu (27/12).

Baca Juga: Libur Natal dan Akhir Tahun 2020, 79.694 Orang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api

Untuk distribusi lalu lintas menuju Jakarta dari ketiga arah yaitu mayoritas sebanyak 48,96% dari arah Timur, 29,84% dari arah Barat, dan 21,19% dari arah Selatan.

Untuk arah timur GT Cikampek Utama 2, dengan jumlah 33.936 kendaraan menuju Jakarta, naik sebesar 10,0% dari lalin new normal. Sementara dari GT Kalihurip Utama 2, dengan jumlah 27.373 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 13,2% dari lalin new normal.

"Total kendaraan menuju Jakarta dari arah Timur adalah sebanyak 61.309 kendaraan, turun sebesar 1,7% dari lalin new normal," katanya.

Selanjutnya, lalin menuju Jakarta dari arah Barat melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebesar 37.370 kendaraan, turun sebesar 7,6% dari lalin new normal.

Sementara itu, jumlah kendaraan yang menuju Jakarta dari arah Selatan/Lokal melalui GT Ciawi 2 Jalan Tol Jagorawi sebanyak 26.538 kendaraan, naik sebesar 5,5% dari lalin new normal.

Baca Juga: Temuan Penting Komnas HAM Setelah Pemanggilan Kapolda dan Dirut Jasa Marga

Penulis : fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU