> >

2 Astronot Meluncur ke Stasiun Luar Angkasa Internasional

Berita kompas tv | 15 September 2017, 08:35 WIB

Dua astronot Amerika Serikat dan satu kosmonot Rusia, meluncur dengan roket Soyuz MS-06 dari Kazakhstan ke Stasiun Luar Angkasa Internasional. 6 jam perjalanan ditempuh untuk tiba di luar angkasa. Perjalanan dirancang untuk melintasi rute tercepat menuju Stasiun Luar Angkasa Internasional dengan orbit sekitar 400 kilometer di atas bumi. Nantinya, para astronot akan menjalankan misi selama 5 bulan di luar angkasa.

Penulis : Dian-Septina

Sumber : Kompas TV


TERBARU