> >

Anies Sebut Banjir Jakarta Harus Surut dalam Waktu 6 Jam

Berita kompas tv | 5 November 2020, 21:13 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, banjir Jakarta harus surut dalam kurun waktu enam jam.

Anies menyebutkan bahwa itu merupakan salah satu indikator kesuksesan penanganan banjir saat musim hujan di Jakarta.

Indikator lainnya adalah tidak adanya korban jiwa saat terjadi banjir.

Anies Baswedan menyatakan kapasitas sistem drainase di Jakarta rata-rata hanya mampu menampung curah hujan 100 milimeter per hari.

Dengan demikian, apabila curah hujan lokal di bawah 100 milimeter, Anies menargetkan tidak ada banjir di Jakarta.

Namun, apabila curah hujan melebihi 100 milimeter, ia menargetkan genangan banjir harus surut dalam waktu enam jam.

Baca Juga: Polisi Bongkar Klinik Aborsi di Pandeglang, Bidan Jadi Tersangka

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Penulis : Christandi-Dimas

Sumber : Kompas TV


TERBARU