Pemprov Jakarta Segera Perbaiki Fasilitas Publik yang Rusak Usai Demo Cipta Kerja
Berita kompas tv | 9 Oktober 2020, 23:11 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Sejak pagi hingga malam pada 8 Oktober 2020 kemarin, unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja terjadi di sejumlah wilayah, tak terkecuali di Jakarta.
Dalam demo tersebut, sejumlah fasilitas publik dirusak massa. Bus Transjakarta pun menghentikan layanan lebih cepat.
Polisi yang berjaga di beberapa titik konsentrasi massa di Jakarta tidak bisa membendung unjuk rasa.
Menjelang berakhirnya demo, sejumlah fasilitas publik dirusak. Beberapa halte bus Transjakarta termasuk yang kena amuk massa dalam unjuk rasa.
Di Jakarta, petugas Pemprov DKI membersihkan bekas pembakaran ban di jalan dan menata kembali kerusakan fasilitas publik.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan bahwa semua fasilitas publik segera diperbaiki setelah didata Pemprov DKI Jakarta. Disebut ada puluhan miliar rupiah yang mesti dikeluarkan.
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Penulis : Christandi-Dimas
Sumber : Kompas TV