> >

Istana Negara akan Didemo Mahasiswa, Presiden Jokowi ke Kalteng Tinjau Proyek Lumbung Pangan

Peristiwa | 8 Oktober 2020, 05:07 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) pimpin upacara perayaan HUT Ke-75 TNI di Istana Negara Jakarta, Senin (5/10/2020). (Sumber: Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia atau BEM SI berencana menggelar aksi demonstrasi atau unjuk rasa menolak Omnibus Law UU Cipta Kerja di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis (8/10/2020).

Saat aksi demonstrasi tersebut digelar, Presiden Joko Widodo atau Jokowi dipastikan tak akan ada di tempat. Pasalnya, Jokowi mempunyai agenda kerja lainnya.

Jokowi dilaporkan akan mengunjungi lahan proyek lumbung pangan atau food estate yang terletak di Kalimantan Tengah.

Baca Juga: Tolak UU Cipta Kerja, Guru Besar UGM Serukan Pembangkangan Sipil

Kepala Biro Protokol, Pers, dan Media Setpres, Bey Machmudin, mengatakan rencana Presiden Jokowi melakukan kunjungan ke lahan food estate tersebut sudah direncanakan jauh-jauh hari. 

Ia memastikan kunjungan presiden tersebut tak ada kaitannya untuk menghindari aksi penolakan terhadap Undang Undang (UU) Cipta Kerja. 

"Tidak, agenda presiden untuk Food Estate sudah dijadwalkan jauh-jauh hari. Jadi sama sekali tidak ada kaitan dengan aksi besok," kata Bey Machmudin di Jakarta, Rabu (7/10/2020).

Bey menjelaskan, proyek food estate memang menjadi fokus utama bagi Presiden Jokowi.

Baca Juga: Tolak UU Cipta Kerja, Buruh Ajukan Gugatan ke MK

Rencananya, pada bulan ini penanaman mulai dilakukan di kawasan yang akan jadi lumbung pangan tersebut.

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU