Kasus Belum juga Turun, Pemprov Jakarta Tambah TPU untuk Jenazah Terinfeksi Corona
Berita kompas tv | 30 September 2020, 13:21 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sedang menambah tempat pemakaman umum untuk jenazah terinfeksi Covid-19, di wilayah Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Ini upaya setelah lahan permakaman untuk korban Covid-19 di Pondok Ranggon hampir penuh.
Aktivitas penggalian tanah untuk pemakaman jenazah terinfeksi Covid-19, masih dilakukan petugas di permakaman Pondok Ranggon, Jakarta Timur, dan Tegal Alur, Jakarta Barat.
Meski lahan sudah hampir penuh di tengah pandemi Covid-19 yang belum juga menunjukkan penurunan kasus, Pemerintah Provinsi Jakarta, membuka lahan permakaman untuk jenazah Covid-19 di Rorotan, Jakarta Utara.
Proses persiapan pengurukan lahan persawahan menggunakan alat berat, sudah mulai dilakukan oleh Dinas Bina Marga DKI Jakarta.
Untuk tahap awal, menurut rencana pembangunan dikerjakan di atas lahan seluas dua hektar.
Pekerjaan ini akan selesai dalam tiga bulan ke depan.
Dengan luas lahan dua hektar, permakaman yang sedang dibangun berkapasitas enam ribu petak makam.
DKI Jakarta, saat ini masih ada di kategori tinggi kasus Covid-19, termasuk angka kematian yang terjadi akibat Covid-19.
Per 29 september pasien yang meninggal bertambah 128 orang.
Pada September lebih dari 1.400 orang meninggal di Jakarta karena Covid-19.
Penulis : Aleksandra-Nugroho
Sumber : Kompas TV