Tega! Imam Masjid Dibacok oleh Jemaahnya saat Sedang Mimpin Sholat, Ini Kronologinya
Berita kompas tv | 12 September 2020, 18:20 WIBSUMATERA SELATAN, KOMPAS.TV - Warga kelurahan Tanjung Rancing Ogan Komering Ilir Sumatera Selatan Geger.
Imam masjid dibacok menggunakan senjata tajam, oleh salah satu jemaahnya saat sedang memimpin sholat Maghrib pada Jumat kemarin (11/9/2020).
Kapolres Ogan Komering Ilir AKBP Alamsyah Pelupessy mengatakan, peristiwa itu berawal saat korban menyampaikan kepada pelaku untuk memberikan kunci kotak amal kepada bendara.
Pelaku berhasil diamankan oleh seorang anggota TNI dengan dibantu warga. Untuk menghindari emosi warga, pelaku berinsial M dibawa ke Mapolsek Kayuagung.
Masih dikatakan Alamsyah, ketika pelaksanaan shalat maghrib, pada saat rakaat pertama, pelaku keluar dari safnya dan pulang ke rumah mengambil sebilah parang, setelah itu pelaku kembali ke masjid.
Sementara korban yang mengalami luka parah langsung dibawa ke Rumah Sakit di Palembang untuk mendapat perawatan.
Selain pelaku, polisi juga menyita sebilah parang yang dijadikan alat untuk menganiaya korban.
Warga yang geram hampir menghakimi pelaku, akibat perbuatannya, pelaku terancam hukuman maksimal 5 tahun penjara.
Penulis : Anjani-Nur-Permatasari
Sumber : Kompas TV