> >

Menlu: Indonesia Tidak Bisa dan Tidak Akan Jadi Pangkalan Militer Negara Manapun

Berita kompas tv | 5 September 2020, 13:28 WIB

KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi membantah jika Indonesia menjadi salah satu tempat fasilitas atau pangkalan militer bagi China.

Menlu Retno Marsudi mengaku mendengar hal itu dari laporan Amerika Serikat yang dirilis oleh Pentagon.

Baca Juga: Anies Sebut Tes Corona Jakarta Melebihi Syarat WHO

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menegaskan bahwa Indonesia tidak akan memfasilitasi negara manapun untuk membangun pangkalan atau fasilitas militer.

Hal ini sudah menjadi prinsip politik Indonesia untuk tidak menjadi basis militer bagi negara lain manapun.

Menlu Retno mengaku mendengar kabar ini dari laporan Pentagon di Amerika Serikat yang menyebut  bahwa China mempertimbangkan Indonesia sebagai pangkalan logistik militernya.

Baca Juga: Dokter: Lihat Orang Gak Pake Masker Tuh Rasanya, Aduh Gini Amat Ya...

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.

Penulis : Christandi-Dimas

Sumber : Kompas TV


TERBARU