Hasil Pemeriksaan 8 Prajurit TNI AL dan AU Diduga Terlibat Penyerangan Mapolsek Ciracas
Hukum | 3 September 2020, 18:26 WIBJAKARTA, KOMPASTV - Tim gabungan Pomdam Jaya dan Polda Metro Jaya menemukan delapan prajurit TNI dari matra laut dan udara diduga terlibat dalam penyerangan Mapolsek Ciracas.
Komandan Pusat Polisi Militer Mayjen TNI Eddy Rate Muis menjelaskan dari hasil pemeriksaan saksi dan barang bukti, delapan prajurit tersebut sedang berada di lokasi peristiwa penyerangan Mapolsek Ciracas. Para prajurit tersebut yakni tujuh prajurit AL dan 1 prajurit AU.
Sebelumnya ada 51 prajurit TNI AD dari 19 kesatuan menjalani pemeriksaan lantaran diduga terlibat dalam peristiwa penyerangan.
Baca Juga: Ini 4 Motif Penyerangan Polsek Ciracas Oleh Oknum TNI
Eddy menegaskan pihaknya tidak berhenti sampai di situ. Tim gabungan bakal terus melakukan pengembangan.
"Sampai saat ini baru kita temukan delapan berdasarkan pemeriksaan dari alat (komuniasi) tersebut dan terus kita kembangkan," ujar Eddy saat konferensi pers di Markas Puspomad, Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, Kamis (3/9/2020).
"Bagaimana keterlibatannya kita tunggu hasil pemeriksaan" sambung Eddy.
Eddy menambahkan Puspom TNI sudah berkomunikasi dengan komandan satuan untuk segera menghadirkan para prajurit dari matra lain yang diduga terlibat dalam penyerangan Polsek Ciracas.
Baca Juga: Terungkap Motif Oknum TNI Serang Polsek Ciracas: Pembalasan, Ketidakpuasan, Hingga Jiwa Korsa
"Puspom TNI akan bekerja sama dengan Puspom TNI AU dan Puspom TNI AL untuk memeriksa prajurit-prajurit tersebut," ujar Eddy.
Penulis : Johannes-Mangihot
Sumber : Kompas TV