Kebakaran Kejagung, Pagi Ini Damkar Lakukan Pendinginan
Peristiwa | 23 Agustus 2020, 10:22 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pagi ini Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) melakukan pendinginan atas kebakaran hebat yang melanda Gedung Kejaksaan Agung tadi malam.
Sekitar pukul 06.00 WIB pagi tadi, pendinginan dilakukan untuk memastikan tidak ada lagi titik api di Gedung Heritage, Kejaksaan Agung.
"Kebakaran di gedung Kejaksaan Agung sekarang proses pendinginan," kata Kapolres Jakarta Selatan Kombes Budi Sartono, Minggu (23/8/2020).
Setelah pendinginan selesai, kata Budi, pihaknya telah berkoordinasi untuk memasang garis polisi di gedung yang terbakar.
"Setelah proses pendinginan selesai dan dinyatakan clear, nanti baru dari pihak kepolisian akan melaksanakan pemasangan police line dulu," ujar Budi.
Baca Juga: Anies Tinjau Langsung Kebakaran Gedung Kejagung RI
Kebakaran sendiri berhasil dijinakkan petugas Damkar pada Minggu dini hari tadi setelah terbakar sejak sekitar pukul 19.00 WIB, Sabtu (22/8/2020) malam.
Diberitakan, api pertama kali muncul di lantai 6 Gedung Heritage, kemudian merambat ke lantai 3. Lantai 6 merupakan lantai kepegawaian.
Lebih dari 40 mobil dan 200 personel Damkar diterjunkan untuk menjinakkan kebakaran hebat yang menghebohkan itu. Petugas Damkar baru bisa menguasai api setelah lebih dari 6 jam, dan perlahan kebakaran bisa dipadamkan.
Hingga saat ini belum diketahui dugaan penyebab kebakaran.
Penulis : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV