> >

Terorisme Jadi Isu Utama Pembahasan KTT Asean 2017

Berita kompas tv | 3 Agustus 2017, 08:25 WIB

Panasnya perang melawan ISIS di Marawi, menjadikan isu terorisme sebagai salah satu pembahasan utama KTT, Asean di Filipina. Keberadaan kelompok radikal, pendukung ISIS di Marawi, Filipina, menjadi perhatian negara-negara Asean. Kekhawatiran akan penyebaran kelompok radikal, menjadikan terorisme sebagai isu pembahasan penting di KTT Asean. Hal ini akan mengesampingkan masalah sengketa laut China selatan, yang biasanya menjadi agenda utama dalam KTT Asean. KTT Asean tahun ini akan dibuka di Manila, Filipina, pada tanggal 5 Agustus mendatang.

Penulis : Dian-Septina

Sumber : Kompas TV


TERBARU