2 Cara Cek Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2024 Tahap 2 di sscasn.bkn.go.id dan Website Resmi
Tren | 5 Februari 2025, 15:24 WIB
JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengumuman hasil seleksi administrasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 Tahap 2 dilakukan mulai Selasa (4/2/2025).
Pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK 2024 tahap 2 dilakukan secara bertahap hingga 8 Februari 2025.
Bagi peserta yang dinyatakan lulus administrasi PPPK 2024 tahap 2, berhak untuk mengikuti tahap selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi pada 17 April-16 Mei 2025.
Sementara bagi yang dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi PPPK 2024 tahap 2 diberi kesempatan untuk mengajukan sanggah pada 19-21 Februari 2025.
2 Cara Cek Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2024 Tahap 2
Baca Juga: Daftar Barang yang Disita KPK saat Geledah Rumah Ketum PP Japto Soerjoesoemarno, Ada Mobil dan Uang
1. Di laman SSCASN BKN
- Kunjungi laman https://sscasn.bkn.go.id/.
- Klik "Login" atau "Masuk" di pojok kanan atas.
- Masuk menggunakan akun masing-masing peserta.
- Input Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password, lalu klik "Masuk".
- Setelah berhasil masuk, akan ditampilkan resume pendaftaran beserta keterangan kelulusan administrasi PPPK 2024.
2. Link Instansi
Selain di laman sscasn.bkn.go.id, peserta juga bisa memantau pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK 2024 tahap 2 di website instansi masing-masing.
Jadwal PPPK 2024 Tahap 2
- Pengumuman Seleksi: 1-30 November 2024
- Pendaftaran Seleksi: 17 November 2024-15 Januari 2025
- Seleksi Administrasi: 16 Desember 2024-3 Februari 2025
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 4-18 Februari 2025
- Masa Sanggah: 19-21 Februari 2025
- Jawab Sanggah: 20-27 Februari 2025
- Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 22-28 Februari 2025
- Penarikan data final: 1-7 Maret 2025
- Pemetaan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi: 8-23 Maret 2025
- Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 24 Maret-8 April 2025
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 9-16 April 2025
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 17 April-16 Mei 2025
- Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 22 April-21 Mei 2025
- Pengumuman Hasil Kelulusan: 22-31 Mei 2025
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 25 April-17 Mei 2025
- Integrasi Nilai Seleksi Kompetensi dan Nilai Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 30 April-22 Mei 2025
- Pengumuman Hasil Kelulusan: 22-31 Mei 2025
- Pengisian DRH NI PPPK: 1-30 Juni 2025
- Usul Penetapan NI PPPK: 1-31 Juli 2025.
Sebelumnya, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Prof. Zudan Arif juga menyampaikan lanjutan tahap seleksi PPPK Tahap 2 direncanakan akan diselenggarakan pada April 2025 dan target penyelesaian seluruh rangkaian seleksi pada bulan Juli 2025 mendatang.
Baca Juga: Penyebab Ratusan Siswa SMAN 1 Mempawah dan SMAN 7 Kota Cirebon Gagal Ikut SNBP
Penulis : Dian Nita Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV