> >

Resep Membuat Sambal Tempe, Murah, Lezat dan Penuh Nutrisi

Beauty and fashion | 17 Oktober 2024, 13:40 WIB
Ilustrasi sambal tempe (Sumber: Shutterstock)

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Bicara makanan lezat khas Indonesia, Anda tak bisa palingkan menu sambal.  Salah satunya  sambal tempe.

Selain bisa dibuat sendiri di rumah, sambal tempe juga bisa dinikmati di rumah makan hingga restoran. Di Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, Jateng, misalnya, ada warung yang menjual dua jenis sambal tempe, yaitu sambal tempe kacang dan sambal tempe penyet.

Di warung tersebut, sambal tempe kacang dijual dengan harga Rp 5.000 per porsi. Sementara itu, sambal tempe penyet harganya Rp 6.500 per porsi.

Nurul (18), salah satu juru masak di warung tersebut, mengatakan, sambal tempe kacang terbuat dari cabai rawit, bawang merah, bawang putih, terasi, garam, penyedap rasa, gula merah, tempe goreng, dan kacang panjang mentah.

”Pertama diulek dulu bahan-bahan sambalnya, setelah itu baru dituangkan ke atas tempe, kemudian diulek lagi sama tempe. Kalau sudah mau halus, dimasukkan kacang panjang yang dipotong kecil-kecil, terus diulek sebentar lalu disajikan,” ujar Nurul, mengutip Kompas.id. 

Baca Juga: Menikmati Hangatnya Wedang Tahu Khas Semarang

Sementara itu, sambal tempe penyet terbuat dari cabai keriting, cabai rawit, terasi, tomat, bawang merah, bawang putih, garam, penyedap rasa, gula pasir, dan tempe goreng.

Berbeda dengan sambal tempe kacang yang tempenya diulek hingga halus, pada sambal tempe penyet, tempe goreng tidak dihaluskan, hanya ditekan-tekan menggunakan ulekan.

Dari segi rasa, sambal tempe kacang lebih pedas daripada sambal tempe penyet. Rasa yang dominan pada sambal tempe penyet adalah pedas-manis. Adapun pada sambal tempe kacang, rasa pedas yang timbul bisa sedikit terobati dengan manisnya kacang panjang mentah.

Setiap hari, warung tempat Nurul bekerja tersebut buka dari pukul 10.00 hingga pukul 22.00. Dalam waktu 12 jam, Nurul bisa membuat ratusan porsi sambal tempe yang dipesan oleh para pembeli. Menurut dia, sambal tempe merupakan salah satu sambal yang best seller atau paling banyak diminati.

Kandungan Nutrisi

Tidak hanya enak, sambal tempe ternyata memiliki banyak kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh. Pakar Gizi Universitas Diponegoro, Semarang, Diana Nur Afifah, menuturkan, tempe yang merupakan bahan utama sambal tempe mengandung isoflavon.

Kandungan isoflavon bermanfaat sebagai antioksidan, antikanker, antipenuaan dini, dan juga membantu meningkatkan kesuburan.

”Kedelai yang menjadi bahan baku tempe ini merupakan sumber protein nabati yang dibutuhkan oleh anak-anak pada masa pertumbuhan. Kedelai juga mengandung serat yang bagus untuk pencernaan,” ujar Diana.

Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU