YouTube Sengaja Bikin Lemot Akses Video Pengguna Reguler yang Pasang Ads Blocker
Tren | 15 Januari 2024, 04:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV- YouTube memperlambat kualitas layanan bagi pengguna akun reguler yang menggunakan ads blocker atau pemblokir iklan saat membuka platform tersebut.
Sehingga, video yang diputar akan terasa sulit diakses pengguna yang menyalakan aplikasi ads blocker dari pihak ketiga.
Hal tersebut adalah langkah tegas YouTube untuk menindak para pengguna reguler yang menghindari iklan dengan memasang aplikasi ads blocker dari pihak ketiga.
Mengutip dari Antara (14/1/2024), anak usaha Google itu menilai ads blocker telah menutup sumber pendapatannya. Lantaran iklan-iklan yang diputar sebelum video adalah pendapatan terbesar bagi YouTube.
Baca Juga: WhatsApp Kini Bisa Kirim Pesan Suara Rahasia Sekali Dengar, Simak Caranya!
Sebelumnya, YouTube juga sudah menampilkan pesan pop-up berisi pesan "pemblokir iklan melanggar Persyaratan Layanan YouTube". Mereka lalu mengimbau pengguna untuk mematikan ads blocker agar tetap bisa menikmati konten yang diinginkannya.
Namun ternyata cara itu tidak efektif, karena masih banyak pengguna yang memasang ads blocker.
Beberapa pengguna yang telah mengalami pelambatan itu khususnya di Amerika Serikat (AS) telah mendiskusikan hal tersebut di forum daring seperti Reddit.
Mereka menyebut layanan YouTube-nya menjadi lamban dan tidak responsif. Namun, setelah menonaktifkan pemblokir iklan, YouTube mereka kembali berjalan dengan normal.
Baca Juga: Cara Sembunyikan Nomor HP Agar Tidak Terlihat di Get Contact
Penulis : Dina Karina Editor : Gading-Persada
Sumber : Antara