Tips Mudik dengan Mobil Pribadi, Jangan Lupa Periksa Kondisi Ban!
Travel | 14 April 2023, 17:09 WIB
JAKARTA, KOMPAS.TV - Musim mudik Lebaran 2023 akan segera dimulai. Pemudik yang menggunakan mobil pribadi disarankan untuk melakukan pemeriksaan awal terhadap kendaraan yang akan digunakan agar perjalanan menuju kampung halaman lancar.
Presiden Direktur Bridgestone Indonesia Mukiat Sutikno mengatakan keselamatan menjadi faktor penentu kelancaran mudik dengan mobil pribadi.
"Untuk itu, kami mengajak seluruh pengguna kendaraan pribadi agar melakukan pengecekan ban sehingga berkendara menjadi lebih aman karena kondisi ban yang prima dapat mengurangi potensi timbulnya masalah saat perjalanan mudik," kata Mukiat dalam keterangan tertulis, Kamis (13/4/2023), dikutip dari Antara.
Tips Mudik dengan Mobil Pribadi
Bridgestone Indonesia memberikan beberapa tips penting yang bisa dijadikan patokan kepada para pemudik sebelum mereka memutuskan mudik dengan kendaraan pribadi.
1. Lakukan rotasi ban
Melakukan rotasi ban adalah salah satu solusi merawat ban mobil agar perjalanan mudik lebih aman dan nyaman.
Rotasi ban pada mobil memang disarankan untuk dilakukan secara rutin dengan jarak tertentu untuk menghindari terjadinya tingkat keausan ban yang tidak merata, yakni antara ban depan, belakang, maupun sisi kiri dan kanan sehingga dapat memperpanjang usia pakai ban tersebut.
Biasanya, ban depan mobil lebih rentan mengalami gesekan dan bisa lebih cepat tipis jika tidak dirotasi secara berkala.
Baca Juga: Pantauan Arus Mudik di Bandara Kualanamu: Belum Ada Peningkatan Jumlah Pemudik
2. Jangan lupa lakukan spooring dan balancing
Salah satu kerusakan ban yang sering tidak terdeteksi adalah keausan tread atau tapak yang tidak merata.
Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Antara