Aksi Pasukan Marinir Latihan Operasi Amfibi di Laut Jawa
Cerita indonesia | 5 Juli 2020, 11:00 WIBSITUBONDO, KOMPAS.TV - Dalam rangka peningkatan profesionalisme prajurit matra laut, Komando Armada II (Koarmada II) TNI AL menggelar latihan terpadu di Laut Jawa, pada akhir Juni lalu.
Latihan ini diikuti oleh 165 prajurit pasmar dari berbagai satuan. Dalam latihan ini mereka mendapatkan materi latihan peperangan ranjau, peperangan kapal permukaan, peperangan kapal selam dan pendaratan amfibi.
Adapun alutsista yang digunakan diantaranya, Kapal Selam Ardadedali 404, KRI Fatahillah 361, Helikopter Panther HS 4201, 2 pesawat udara Fixed Wing, 3 tank BPM, dan 6 tank BTR.
Latihan ini diselenggarakan dalam rangka pembinaan pasukan Koarmada II sebagai komando utama (Kotama) operasi TNI AL.
Dengan digelarnya latihan ini, diharapkan pasukan marinir TNI AL memiliki kesiapan dan kemampuan tempur yang mumpuni. Mereka diharapkan selalu siap dan sigap dalam mengemban tugas operasi untuk mengamankan perairan nasional indonesia.
Baca Juga: Serunya Latihan Tempur Pasukan Elit Kopaska di Kepulauan Seribu
Penulis : Laura-Elvina
Sumber : Kompas TV