Suasana Pagi CFD di Kawasan Jalan Gajah Mada
Cerita indonesia | 28 Juni 2020, 12:50 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Kawasan Gajah Mada Jakarta Pusat menjadi salah satu titik pelaksanaan Car Free Day (CFD) atau Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) setelah sebelumnya dikritik karena menimbulkan kerumunan.
Car Free Day di kawasan Sudirman-Thamrin, dihentikan Pemerintah Propinsi DKI Jakarta. Sebagai gantinya, terdapat 32 titik kawasan CFD yang tersebar di seluruh DKI Jakarta.
Untuk wilayah Jakarta Pusat, ada delapan titik yang disiapkan, di antaranya Jalan Suryopranoto, Jalan Percetakan Negara, dan Jalan Pejagalan Raya.
Berdasarkan pantauan tim liputan Kompas TV, warga mulai memadati kawasan jalan Gajah Mada sampai dengan jalan Hayam Wuruk, mulai dari pukul 06:30 WIB, Minggu (28/06/2020).
Banyak warga yang datang bersama dengan keluarga. Tetapi banyak juga yang masih belum disiplin mengenakan masker dan membawa serta anak yang berusia dibawah 9 tahun.
Aparat Kepolisian, Dinas Perhubungan dan Satuan Polisi Pamong Praja terlihat berjaga di sekitar lokasi. Terlihat juga pemisahan jalur antara pejalan kaki dengan yang bersepeda.
Penulis : aryo-bimo
Sumber : Kompas TV