Ada Warga Amerika Serikat Ikut Observasi di Natuna
Cerita indonesia | 5 Februari 2020, 23:13 WIBNATUNA, KOMPASTV - Kementerian Kesehatan mengkonfirmasi adanya seorang warga negara asing asal Amerika yang dievakuasi oleh pemerintah indonesia dari Wuhan, China.
Sebelumnya, Pesawat Batik Air jenis Airbus 330-300 yang menjemput WNI di Wuhan, China telah tiba di tanah air, Minggu (2/2/2020) pagi. Sebanyak 238 warga berhasil dibawa ke Tanah Air dalam penerbangan itu.
Warga negeri paman sam ini ikut dievakuasi oleh pemerintah Indonesia lantaran merupakan suami dari warga negara Indonesia yang dievakuasi oleh pemerintah Indonesia setelah terjebak di Tiongkok karena mewabahnya virus corona.
Saat ini 238 warga yang berhasil dievakuasi ini tengah menjalani masa observasi selama 2 pekan mendatang.
237 WNI dan 1 WNA yang diobservasi di Natuna akan menjalani pemeriksaan kesehatan dua kali dalam sehari.
Juga ada kegiatan sehari-hari yang telah disiapkan pemerintah sebagai jadwal kegiatan harian.
Kegiatan seperti olahraga dan juga telah disiapkan alat kesenian yang dipakai oleh para warga yang diobservasi ini untuk mengisi kegiatan.
Di Natuna 238 orang itu ditempatkan di 10 tenda dan 7 kamar yang terpisah dengan pengelompokan berdasarkan jenis kelamin dan status keluarga.
Penulis : Theo-Reza
Sumber : Kompas TV