> >

Tahun Baru 2020, Tagar Banjir Trending di Indonesia

Cerita indonesia | 1 Januari 2020, 07:10 WIB
Trending Twitter Rabu 1 Januari 2020 (Sumber: Twitter)

Hujan deras mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak selasa malam (31/12/2019). Hujan pun tak kunjung reda, hingga Rabu pagi (01/01/2020). Melihat pada pergerakan media sosial, tak sedikit warganet yang mengunggah lokasi mereka yang banjir, hingga tagar #banjir menggema di jagad twitter.  Hingga rabu pagi, tagar banjir sudah mencapai lebih dari 5 ribu cuitan.

Foto-foto dan video terkait banjir di Jakarta Raya mendominasi linimasa Twitter. Banjir terjadi di mana-mana, termasuk di Jakarta Timur, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, dan Bekasi.

Cuitan Warganet Terkait Situasi Banjir di Jakarta Timur (Sumber: Twitter @arieflipp)

Laman twitter mulai dari TMC Polda Metro Jaya, hingga BMKG, mengabarkan info terkait titik-titik genangan air banjir, dan juga cuaca di awal tahun ini. 

Info Banjir dari TMC Polda Metro Jaya (Sumber: Twitter @TMCPoldaMetro)

Beberapa titik genangan misalnya di Jakarta Barat, hingga 20-30 sentimeter. Terutama untuk pengguna roda dua hingga mobil sedan diminta waspada, untuk menghindari mogok di tengah jalan. Yang terpenting pula pengendara diimbau utamakan keselamatan saat berkendara di tengah cuaca hujan deras. 

 

Penulis : Yuilyana

Sumber : Kompas TV


TERBARU