[Top 3 news] I Ledakan Istiqlal I Ekspor Benih Lobster I Anies Berhentikan Lurah Jelambar I
Top 3 news | 16 Desember 2019, 22:41 WIB[Top 3 news] I Ledakan Istiqlal I Ekspor Benih Lobster I Anies Berhentikan Lurah Jelambar I
1. Sebuah ledakan terdengar dari arah hotel sriwijaya, Jakarta Pusat. Dentuman tersebut terdengar hingga Masjid Istiqlal. Tim Kompas TV mencoba menghubungi imam besar Masjid Istiqlal, K.H Nasaruddin. Ia pun membenarkan hal tersebut. Menurutnya, mobil gegana pun sempat berada di sekitar lokasi. Sebelum ledakan terjadi, sempat beredar isu tas mencurigakan di dalam Masjid Istiqlal. Meski demikian, Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, membantah adanya ledakan di dekat Masjid Istiqlal.
2. Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo angkat bicara soal ekspor lobster. Ia menyatakan, rencana kembali memperbolehkah ekspor benih lobster masih dalam pengkajian. Edhy beranggapan aturan larangan ekspor benih lobster berdampak pada meningkatnya jumlah penyulundupan. Ia berhadarap agar infrastruktur untuk budidaya lobster segera terealisasi agar membawa dampak positif bagi nelayan dan perekonomian. Sebelumnya wacana eksor benih lobster mendapat kritikan dari Mantan Menteri KKP. Menurutnya, ekspor lobster akan lebih menguntungkan, sebab harganya bisa lima puluh kali lipat dari benih lobster.
3. Sejumlah pegawai honorer DKI Jakarta diminta masuk got pada saat seleksi perpanjangan kontrak pegawai honorer DKI. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengambil sikap tegas terkait hal ini. Ia membebaskantugaskan lurah Jelambar. Tak hanya lurah, seluruh seluruh pns yang terlibat dalam peristiwa itu pun juga akan mendapatkan sanksi. Anies menekankan, keputusan pembebas-tugasan diambil setelah Inspektorat provinsi DKI Jakarta memeriksa dan menyatakan Lurah Jelambar bersalah. Anies berharap, kejadian ini menjadi pelajaran bagi seluruh pihak, agar mengedepankan prinsip keberadaban.
Penulis : Abdur-Rahim
Sumber : Kompas TV