> >

Dosen IPB Diduga Otaki Pembuatan Bom untuk Aksi Mujahid 212

Cerita indonesia | 30 September 2019, 12:16 WIB

Densus 88 Mabes Polri mengamankan dosen Institut Pertanian Bogor berinisial AB. Ia diduga menginisiasi dan menggerakkan pembuatan bom molotov untuk aksi mujahid 212 yang digelar pada Sabtu (28/9/19).

AB diamankan di kawasan Cipondoh, Tangerang Kota. Polisi juga turut temukan 29 bom molotov. Selain AB, polisi amankan 5 terduga pelaku lain, yakni SG, YF, AU, OS, dan SS.

Sebelumnya, massa berkumpul sejak Sabtu (28/9/19) pagi di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta.Massa dari sejumlah wilayah di Jabodetabek bergerak menuju Istana untuk menyampaikan keprihatinan mereka atas beberapa peristiwa yang terjadi.

Beberapa pesan terakhir termasuk demonstrasi yang memakan korban jiwa serta bencana kebakaran hutan dan lahan yang mengakibatkan kabut asap.

#Mujahid212 #Aksi212 #DemoMahasiswa

Penulis : Desy-Hartini

Sumber : Kompas TV


TERBARU