TOP3VIRAL: Jokowi Dilempar Kertas | Rumah Satu-Satunya Selamat | Warga Santai Rekam Bencana Semeru
Top 3 news | 12 Desember 2021, 17:30 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Berikut ini tiga informasi terviral selama sepekan mengenai bencana Gunung Semeru:
1. Beredar di media sosial seorang kakek melempar gulungan kertas kepada Presiden Jokowi saat berkunjung ke lokasi Bencana Gunung Semeru pada beberapa waktu lalu. Awalnya, sang kakek berjalan mendekati mobil Jokowi dan melemlpar gulungan kertas itu. Netizen pun berkomentar kalau Paspampres kecolongan. Namun, Presiden Jokowi tidak marah, ia menerima gulungan kertas tersebut. Belum diketahui apa isi tulisan dari gulungan kertas tersebut.
Baca Juga: Saat Jokowi Jawab Langsung Kritik Anwar Abbas, Tak Baca Bahan Sambutan
2. Viral di media sosial, sebuah rumah yang disebut-sebut sebagai rumah yang tetap berdiri kokoh di tengah terjangan bencana Gunung Semeru. Bahkan, peristiwa ini disebut-sebut sebagai keajaiban yang tak terduga. Meski rumah di sekitar kawasan ini hancur tenggelam tertimbun pasir, rumah yang diketahui millik Pak Roh ini tetap kokoh. Netizen pun berkomentar bersyukur karena masih ada keajaiban di tengah bencana.
3. Di saat orang-orang berusaha menyelamatkan diri dari terjangan awan panas abu Vulkanik Gunung Semeru, ada sejumlah warga yang berani merekam awan panas Gunung Semeru dari jarak dekat. Bahkan, mereka dengan santai merekam dan melemparkan senyum ke kamera. Aksi warga ini tentu saja berbahaya. Jangan ditiru ya!
Video Editor: Vila Randita
Penulis : Sadryna-Evanalia
Sumber : Kompas TV