> >

Baik Untuk Tubuh dan Lingkungan, Ini Manfaat Bunga Matahari

Sinau | 22 Juli 2021, 16:46 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Selain memperindah halaman rumah dan taman, bunga matahari juga merupakan cemilan yang digemari banyak orang. Tentu saja bukan batang, daun, atau kelopak bunganya melainkan biji bunga matahari. 

Biji bunga matahari banyak dijual di minimarket dengan berbagai macam rasa. 

Sebelum kita membahas manfaat dari memakan biji bunga matahari, kita bahas dulu soal akarnya. Akar bunga matahari memiliki kekuatan super untuk menjadi pestisida bagi tanaman lain. Akar bunga matahari menghasilkan senyawa kimia yang menekan pertumbuhan gulma. 

Bunga matahari juga merupakan penggoda yang unggul. Kupu-kupu akan sering mendatangi tanaman bunga matahari. 

Nah, soal bijinya, bunga matahari mengandung banyak vitamin seperti vitamin B6, vitamin E, serat, magnesium, protein, karbohidrat, dan lain sebagainya. 

Mengonsumsi biji bunga matahari membantu tubuh mencegah penyakit diabetes dan menyehatkan kulit. 

Selain itu, bunga matahari banyak ditanam di Jepang karena bunga ini memiliki kemampuan menetralkan kondisi tanah dengan menyerap zat radioaktif dalam tanah dan air dari sisa-sisa nuklir. 

Video Grafis: Achmad Ilyas
Video Editor: Febi Ramdani

 

Penulis : edika-ipelona

Sumber : Bobo.grid.id


TERBARU