Inilah Penampakan Kapal Hantu yang Kabur Dikejar Helikopter Polisi, ABK Masih Diburu!
Cerita indonesia | 15 Juni 2021, 19:02 WIBBANGKA BELITUNG, KOMPAS.TV - Setelah dilakukan evakuasi selama satu pekan kapal cepat atau kapal hantu yang viral aksi pengejarannya akhirnya berhasil dibawa ke dermaga di Polair Polda Bangka Belitung pada Jumat (11/6)
Inilah penampakan kapal cepat atau kapal hantu yang beberapa waktu lalu viral akibat aksi kejar kejaran dengan helikopter milik polda Babel.
Bahkan Polisi sempat memberikan tembakan peringatan namun tidak dihiraukan ABK dan nekat menerobos masuk kedalam hutan bakau.
Kapal yang diduga sering digunakan sebagai alat transportasi untuk menyelundupkan barang ilegal ini berhasil dievakuasi petugas ke dermaga Dit Polair Polda Babel pada Jumat petang lalu.
Baca Juga: Ini Kronologi Massa Bakar Kapal Pencari Ikan, Sempat Adang dan Paksa Polisi Serahkan Nakhoda dan ABK
Lamanya evakuasi akibat posisi kapal berada didalam hutan bakau sehingga menyulitkan petugas untuk menarik kapal ketengah.
Selain itu lumpur yang mencapai pinggang orang dewasa juga menjadi kendala petugas dan menunggu air laut pasang untuk mempermudah penarikan kapal hingga tiba ke Mako Polair Polda Babel.
Sementara untuk para ABK kapal dan barang yang dibuang ABK saat dilakukan pengejaran.
Sebelumnya, sebuah video viral di media sosial dalam video tersebut memperlihatkan aksi pengejaran helikopter Dit Polairud Bangka Belitung terhadap kapal cepat atau kapal hantu yang diduga membawa barang ilegal.
Video Editor: Faqih
Penulis : Theo-Reza
Sumber : Kompas TV