TOP 3 NEWS: Anggaran Polri Rp 28,5 T | Viral Jembatan Suramadu | Uji Coba Jalur Road Bike
Top 3 news | 7 Juni 2021, 22:03 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ada tiga berita terpopuler yang menjadi perhatian pada Senin (7/6/2021), berikut informasinya:
1. Kepolisian Republik Indonesia mengajukan tambahan anggaran belanja sebesar Rp 28,5 triliun untuk tahun 2022. Hal ini disampaikan Wakapolri Komjen Gatot Edy Pramono dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi III DPR RI. Menurut Wakapolri, anggaran tersebut digunakan untuk belanja barang dan belanja modal termasuk untuk biaya pengamanan ibu kota baru. Khusus untuk pengamanan ibu kota baru, polri menganggarkan Rp 63,37 miliar.
2. Ratusan pengendara menumpuk di Jembatan Suramadu, Jawa Timur. Para pengendara sampai menjebol pagar pembatas demi menghindari tes swab antigen. Video ini menjadi viral dan menyebar di berbagai platform media sosial terutama di aplikasi pesan whatsapp, instagram dan facebook.
3. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, melakukan uji coba perlintasan sepeda road bike di jalan Sudirman-Thamrin. Uji coba dilakukan selama seminggu mulai dari pukul 05.00 - 06.30 WIB. Selama masa operasional uji coba, tidak ada pembatas jalan yang dipasang. Para pesepeda diharapkan bisa kooperatif dengan pengguna jalan lainnya, agar tidak terjadi kecelakaan.
Video editor: Febi
Baca Juga: Pantauan Terkini Uji Coba Lintasan Sepeda Khusus Road Bike di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat
Penulis : Laura-Elvina
Sumber : Kompas TV