> >

Kubu Moeldoko Tuding Kepemimpinan AHY Penuh Nepotisme, Struktur Parpol Didominasi Keluarga SBY

Cerita indonesia | 4 April 2021, 17:04 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV – Ketua Depkominfo Demokrat Deli Serdang Saiful Huda angkat bicara terkait kepimpinan AHY hinga menjawab alasan Razman Arif mundur dari kubu Moledoko.

Saiful mengatakan Razman mundur karena tidak menemukan apa yang dicari.

“Kami yakin bahwa Partai Demokrat pak Moeldoko itu adalah partai yang memperjuangkan rasionalitas dan kebenaran dan keadilan, nah ini yang mungkin berbeda dengan yang dicari oleh Razman sehingga beliau kemudian kecewa dan mengundurkan diri dari Demokrat,”kata Saiful.

Lebih lanjut Saiful juga menyampaikan bahwa kepemimpinan AHY di Demokrat sarat dengan Nepotisme.

“Kami mengganggap Demokrat dibawah AHY itu banyak manipulasi politik, banyak peraturan di AD/ART 2020 yg bertentangan  dengan UU parpol misal AD/ART 2020 memberikan kewenangan yang begitu besar kepada majelis tinggi partai yang diketuai SBY,”kata Saiful.

Menurutnya dengan hadirnya KLB Demokrat dapat meluruskan hingga mengoreksi kepemimpinan AHY selama ini.

Saiful menyebut peran dari SBY, AHY hingga Edy Baskoro yang didominasi keluarga SBY.

Video Editor: Agung
 

Penulis : Yuilyana

Sumber : Kompas TV


TERBARU