Pemerintah Larang Mudik, Wagub DKI: Bisa Dilakukan Virtual
Cerita indonesia | 27 Maret 2021, 12:42 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mendukung kebijakan pemerintah pusat yang melarang masyarakat untuk mudik lebaran tahun ini.
"Pengalaman dari tahun dan bulan-bulan sebelumnya, kita tahu akibat libur panjang banyak yang keluar kota, mudik, dan sebagainya, menimbulkan peningkatan kasus, jadi apa yang sudah diputuskan pemerintah pusat itu bermaksud baik," ujar Riza pada Sabtu (27/3/2021).
Menurut Riza mudik dan liburan masih bisa dilakukan secara virtual.
"Mudik bisa dilakukan secara virtual tidak perlu datang fisik, tidak mengurangi makna lebaran kita, tidak mengurangi makna liburan kita," ujar Riza.
Riza mengatakan jangan sampai mudik malah membawa penyakit kepada orangtua, nenek-kakek yang ada di kampung jika kita mudik ke kampung halaman.
Sebelumnya, pemerintah mengumumkan pelarangan mudik lebaran 2021 pada tanggal 6-17 Mei 2021.
Masyarakat diimbau tidak bepergian keluar daerah sebelum dan sesudah tanggal tersebut demi mencegah penyebaran Covid-19.
Video Editor: Vila Randhita
Penulis : Sadryna-Evanalia
Sumber : Kompas TV