> >

Moeldoko: Saya Punya Pengalaman di Militer dan Pemerintahan

Cerita indonesia | 6 Maret 2021, 13:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV – Terpilihnya Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko menjadi Ketua Partai Demokrat lewat agenda yang diklaim sebagai kongres luar biasa menuai banyak respons publik. 

Tak terkecuali SBY, AHY, hingga DPC Partai Demokrat di beberapa daerah. 

Pidato Moeldoko pun menjadi sorotan, mulai dari sambutan berapi-api di hadapan peserta, berbicara tentang kepemimpinan, hingga proses demokrasi terpilihnya ia menjadi Ketum Demokrat versi KLB.

“Saya sama sekali tidak punya kekuatan untuk memaksa saudara-saudara untuk memilih saya, saya tidak punya kekuatan untuk itu. Kita semua lahir, lahir dari sebuah keyakinan dan alhamdulillah ini, apa itu... sebuah kekuatan.”ungkap Moeldoko.

Lebih lanjut Moeldoko juga menceritakan pengalaman politik ia dan Marzuki Alie.  

“Pak Marzuki Alie punya pengalaman di partai politik yang luar biasa, saya punya pengalaman di militer dan pemerintahan, para pendiri partai politik, Demokrat, para senior memiliki filosofi dan kebijakan yang sangat inti. Para DPP, DPD, DPC dan organisasi saya memiliki semangat yang membara! Luar biasa. Jadi kalau semua kekuatan ini disatukan, maka akan menggemparkan Indonesia!”lanjut Moeldoko.

Moeldoko menegaskan kekuatan Partai Demokrat berada di tangan kader-kadernya. 

Dia mengajak semua kader berjalan beriringan dengannya.

Video Editor: Rengga
 

Penulis : Yuilyana

Sumber : Kompas TV


TERBARU