Menkes Budi Gunadi Sadikin: Percuma Kalo Divaksin Cuma 50 Persen
Cerita indonesia | 3 Maret 2021, 13:40 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin mengatakan percuma apabila hanya 50 persen total populasi orang yang divaksin di Indonesia, karena kemungkinan besar penularan akan tetap terjadi.
"Karena percuma kalo divaksin cuma 50 persen, penularan tetap terjadi. Nah untuk itu, vaksin ini bukan kepentingan individu. Ini sesuatu yang bener bermanfaat untuk rakyat lain, terutama rekan-rekan kita yang lebih lemah. Orang-orang tua, komorbid, yang memang mungkin gak bisa divaksin sehingga kondisinya lebih lemah," ucap Menkes.
Hal tersebut disampaikan Menkes Budi Gunadi Sadikin, saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi 500 anggota Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat, Rabu (3/3/2021).
Menkes tak lupa mengucapkan terima kasih kepada MUI karena telah memberi teladan kepada masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19.
"Saya juga ingin sampaikan terima kasih buat MUI yang mau menunjukkan, mengajak masyarakat untuk divaksin karena tetap yang divaksin harus mencapai 70 persen dari populasi kita di atas 18 tahun, kita targetkan 180 juta," tutur Budi.
Video Editor: Lisa Nurjannah
Penulis : aryo-bimo
Sumber : Kompas TV