Risma: Presiden Wanti-wanti Uang Bantuan Tunai Jangan Dibelikan Rokok
Cerita indonesia | 29 Desember 2020, 15:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Sosial tri Rismaharini menyampaikan pesan Presiden Joko Widodo terkait penggunaan uang tunai dalam bantuan sosial tahun depan.
Menurut Risma, Jokowi mewanti-wanti agar uang bantuan tunai tidak dibelikan rokok.
Risma mengatakan, pemerintah akan menyiapkan alat untuk mengetahui pembelanjaan penerima bantuan menggunakan uang bansos.
Menurut Risma, bantuan yang diberikan pemerintah bertujuan untuk memulihkan ekonomi dan kesehatan. Oleh karenanya, bantuan ini tak semestinya dipakai untuk membeli rokok.
"Karena sekali lagi, jangan sampai bantuan ini untuk kesehatan namun kemudian ada masalah karena digunakan untuk rokok," ujarnya.
Jika penerima bantuan kedapatan menggunakan dana bansos untuk membeli rokok, kata Risma, pemerintah tak segan untuk mengevaluasi bantuan tersebut.
"Kami akan bicarakan, kalau mekanisme itu terjadi maka kami akan melakukan evaluasi untuk penerima bantuan," kata dia.
Baca Juga: Cegah Penyelewengan Bansos, Risma Siapkan Mekanisme Penyaluran Bantuan
Penulis : Laura-Elvina
Sumber : Kompas TV