> >

Presiden Jokowi Tanggapi Penangkapan Edhy Prabowo Oleh KPK

Cerita indonesia | 25 November 2020, 13:18 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo angkat bicara terkait menteri KKP Edhy Prabowo yang ditangkap KPK atas dugaan korupsi. 

Presiden Jokowi mengatakan akan menghormati proses yang berjalan di KPK. 

“tentunya kita menghormati proses hukum yang berjalan di KPK,”kata Jokowi, Rabu (25/11/2020). 

Presiden percaya proses hukum akan berjalan sebagaimana mestinya. 

“Saya percaya KPK bekerja transparan, terbuka, dan profesional,”lanjut Presiden. 

Baca Juga: Profil Edhy Prabowo Sebelum Jadi Menteri, Ditentang Susi hingga Ditangkap KPK

Terkait hal ini, Presiden secara tegas mengatakan bahwa pemerintah konsisten dalam mencegah dan memberantas korupsi. 

Sebelumnya Edhy Prabowo ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta sepulang dari Amerika Serikat.

Semula ada 13 orang yang diamankan, tapi sejumlah orang kemudian dilepas.

Adapun penangkapan Edhy Prabowo oleh KPK diduga terkait korupsi ekspor benih lobster. 

Kebijakan ekspor benih lobster era Edhy Prabowo sempat mengundang kontroversi, karena terbalik dengan pendahulunya, Susi Pudjiastuti. 
 

Penulis : Yuilyana

Sumber : Kompas TV


TERBARU