> >

Latihan Berkuda Ternyata Memiliki Segudang Manfaat untuk Kebugaran Tubuh

Cerita indonesia | 22 Oktober 2020, 12:23 WIB

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Olahraga berkuda tampaknya belum populer untuk masyarakat Indonesia. Padahal, berkuda merupakan olahraga tradisional nusantara yang memiliki segudang manfaat untuk tubuh.

Bahkan, di masa pandemi seperti sekarang ini, kegiatan berkuda bisa menjadi olahraga pilihan untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Dikutip dari Kompas.com, berikut manfaat berkuda untuk kesehatan.

1. Olahraga berkuda bisa membuat seluruh otot tubuh bergerak dan membakar kalori lebih banyak.

2. Otot tangan yang memegang kendali kuda akan terus bergerak seiring dengan irama kuda, sehingga pergerakan ini akan mulai membakar kalori di lengan dengan baik.

3. Lemak sebagian besar terdapat di bagian perut perempuan. Ketika berkuda, otot perut juga akan bergerak sehingga bisa membakar lemak tubuh.

4. Selain merampingkan tubuh, berkuda ternyata juga punya manfaat lain, yaitu memperbaiki postur tubuh seseorang menjadi lebih baik.

Saat ini sangat banyak tempat wisata yang menyediakan fasilitas berkuda. Dengan begitu, anda bisa berwisata sekaligus berolahraga.

Penulis : Laura-Elvina

Sumber : Kompas TV


TERBARU