> >

TOP 3 NEWS: Mahfud MD Ketua Kompolnas, Klarifikasi Dubes Palestina, Prangko HUT RI

Top 3 news | 19 Agustus 2020, 22:17 WIB

Ini dia tiga berita terpopuler hari ini, Rabu 19 Agustus 2020 yang telah dirangkum oleh KompasTV.

Presiden Joko Widodo melantik susunan keanggotaan komisi kepolisan nasional atau Kompolnas. Pelantikan ini tertuang dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia nomor 54/M tahun 2020 tentang pemberhentian dan pengangkatan Kompolnas. Mahfud MD dilantik sebagai ketua komisi kepolisian nasional periode 2020-2024 sedangkan Tito Karnavian sebagai wakil ketua merangkap anggota.

Baca Juga: Presiden Jokowi Lantik 9 Anggota Kompolnas 2020-2024

Dubes Palestina untuk Indonesia klarifikasi kehadirannya terkait dalam acara deklarasi koalisi aksi menyelamatkan Indonesia. Dalam pernyataan resmi tersebut duta besar palestina Zuhair Al-Shun jelaskan kehadirannya dalam acara deklarasi kami atas undangan dari Din Syamsuddin. Selain itu Zuhair juga tegaskan partisipasinya berdasarkan pemahamannya bahwa acara tersebut adalah acara peringatan hari kemerdekaan republik Indonesia dan bukan yang lainnya.

Baca Juga: Klarifikasi Dubes Palestina Hadiri Deklarasi KAMI

Pemerintah Resmi Luncurkan 4 Seri Perangko Dalam Memperingati Hari Ulang Tahun Ke 75 Republik Indonesia. Seri pertama yaitu perangko seri Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin. Seri kedua yaitu perangko seri 75 tahun Indonesia Merdeka. Seri ketiga yaitu perangko seri penanggulangan Covid-19 di Indonesia dan seri terakhir yakni perangko seri artis dan grup musik ternama di Indonesia.

Baca Juga: Kominfo Luncurkan Prangko Seri Jokowi-Ma'ruf Amin, Seperti Ini Penampakannya

 

Penulis : Theo-Reza

Sumber : Kompas TV


TERBARU