> >

Donald Trump Berjanji Tak Wajibkan Warga AS Gunakan Masker di Tengah Covid-19

Kompas dunia | 18 Juli 2020, 15:56 WIB
Presiden AS Donald Trump (Sumber: APTN)

WASHINGTON, KOMPAS.TV - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump berjaniji tak mewajibkan warganya untuk menggunakan masker, meski wabah Covid-19 masih mendera.

Komentar itu diungkapkan Trump tak lama setelah pakar penyakit menular, Dr Anthony Fauci meminta pemerintah pusat dan lokal untuk mewajibkan penggunaan masker.

Menurut Fauci, penggunaan masker pada masa pandemi ini adalah sebuah keharusan demi menghadang laju penyebaran.

Baca Juga: Keponakan Donald Trump Ungkap Psikologi Pamannya Rusak sejak Kecil

Mayoritas Gubernur negara bagian di AS sudah memerintahkan penggunaan masker sebagai kewajiban.

Beberapa di antara Gubernur yang menerapkan bahkan berasal dari Partai Republik, partai pendukung Trump, seperti pemimpin Alabama, Kay Ivey.

Trump sendiri sebelumnya sempat terlihat memakai masker saat mengunjungi rumah sakit di Washington, pekan lalu.

Meski begitu, Trump menegaskan tak akan memaksakan penggunakan masker untuk rakyatnya.

“Tidak. Saya ingin semua orang memiliki kebebasan dan saya tak mempercayainya,” ujar Trump kepada Fox.

Baca Juga: Donad Trump Gunakan Masker, Ketua DPR AS Nancy Pelosi Sambut Baik

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU