> >

Hagia Sophia Resmi Jadi Masjid, Hamas Beri Dukungan pada Turki

Kompas dunia | 13 Juli 2020, 20:06 WIB
Hagia Sophia. (Sumber: AP)

KOMPAS.TV - Sayap militer Palestina, Hamas, memberikan selamat kepada Turki setelah Hagia Sophia resmi kembali dijadikan masjid.

Sebelumnya, kritikan mendera Turki setelah mengalihfungsikan bangunan bersejarah tersebut sebagai masjid.

Setelah menjadi Republik sekuler, Hagia Sophia digunakan sebagai museum.

Baca Juga: Hagia Sophia Jadi Masjid, Yunani Ancam Ubah Rumah Mustafa Kemal Ataturk di Thessaloniki

Tak ayal, perubahan fungsi Hagia Sophia dari museum menjadi masjid membuat banyak pihak yang mengritik.

Meski begitu, Hamas menegaskan mendukung atas apa yang sudah dilakukan oleh Turki.

“Pembukaan Hagia Sophia untuk beribadah merupakan sebuah momen yang membanggakan untuk semua Muslim,” tutur Kepala Kantor Penerangan Hamas, Rafat Murra lewat pernyataan tertulis dikutip dari Greek City Times.

Murra pun menghardik beberapa negara Arab yang menyayangkan perubahan fungsi dari Hagia Sofia.

“Kami tak pernah melihat mereka mengkhawatirkan Masjid Al Aqsa. Kami tak pernah melihat mereka sedih saat Zionis menyerang Kubah Shakhrah,” katanya.

“Ketika pihak pendudukan melarang ibadah di Masjid Al Halil atau masjid Palestina lainnya, mereka tak peduli,” tambahnya.

Baca Juga: Usai Hagia Sophia Dijadikan Masjid, Erdogan Ingin Bebaskan Al Aqsa

Selain Hamas, Persaudaraan Muslim juga mendukung pergantian fungsi Hagia Sophia menjadi masjid.

Hagia Sophia sendiri sebelumnya dibangun sebagai gereja pada abad keenam, namun di era Kesultanan Ottoman diubah menjadi masjid.

Status mereka pun berubah menjadi museum saat Mustafa Kemal Ataturk menjadi pemimpin Turki.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU