> >

Dikabarkan Meninggal, Kim Jong Un Kirim Surat ke Presiden Afsel Cyril Ramaphosa

Kompas dunia | 28 April 2020, 12:43 WIB
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un (Sumber: AFP)

KOMPASTV - Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un mengirim pesan untuk Presiden Afrika Selatan, Cyril Ramaphosa.

Pesan ini seakan menepis kabar kematian Kim Jong Un. Pesan tersebut di rilis Kantor Berita Korea Utara (KCNA), Senin (27/4/2020).

Pesannya, Kim memberikan ucapan selamat perayaan hari kemerdekaan bagi Afrika Selatan.

Baca Juga: Diisukan Meninggal, Kereta Kim Jong Un Terlihat di Foto Satelit

Rakyat Korut dengan tulus berdoa untuk Afsel menjadi negara yang sukses dalam mempromosikan persatuan nasional serta menjadi negara maju dan pembangunan sosial-ekonomi di Afsel dapat tercapai dengan baik.

Dalam penutup pesannya, Kim meyakini hubungan dan kerjasama Korut dan Afsel semakin baik dan berkembang ke ranah lebih luas.

Absennya pemimpin Korea Utara Kim Jong Un selama lebih dari dua pekan menjadi perhatian publik. Kondisi kesehatan Kim yang masih simpang siur terus mengemuka.

Sebelumnya terdapat beberapa laporan tak terkonfirmasi bahwa kondisi Kim Jong Un dalam keadakoma, atau bahkan wafat setelah menjalani operasi kardiovaskular pada awal April.

Baca Juga: Kim Jong Un Bersembunyi Hindari Virus Corona? Pengawalnya Diduga Terinfeksi

Namun baik pemerintah AS dan Korea Selatan menyatakan mereka tidak yakin jika Pemimpin Korea Utara itu berada dalam kondisi sangat serius.

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU