Menlu Iran Peringatkan Israel soal Serangan Balasan: Rudal Kami Dapat Menjangkau Seluruh Target
Kompas dunia | 8 Oktober 2024, 14:52 WIBTEHERAN, KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri (Menlu) Iran Abbas Araghchi memperingatkan Israel soal potensi aksi balasan atas gelombang serangan rudal balasan Iran ke Israel pada 1 Oktober 2024 lalu.
Araghchi menegaskan pihaknya memiliki senjata yang mampu menjangkau seluruh target di Israel.
Pemerintahan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah berjanji akan membalas serangan rudal balasan Iran. Sejumlah kalangan di Israel pun menyerukan serangan ke fasilitas energi Iran.
"Rudal-rudal kami dapat menjangkau seluruh target mereka. Kami akan merespons setiap serangan terhadap infrastruktur atau lembaga kami," kata Araghchi, Selasa (8/10/2024), dikutip Al Jazeera.
Baca Juga: Menhan Israel Ancam Iran, Sebut Bakal Luluh Lantak seperti Gaza dan Beirut
Dia pun menegaskan Iran akan terus mendukung hak Palestina mendirikan negara berdaulat. Menlu Iran itu juga mengaku yakin Hizbullah tidak akan goyah usai pembunuhan pemimpinnya, Hassan Nasrallah.
Sebelumnya, pemimpin oposisi Israel Yair Lapid menyerukan agar Netanyahu segera menyerang Iran.
Lapid menyebut dukungan internasional yang lebih luas diperlukan untuk membalas serangan rudal balasan Iran.
Lapid pun menyayangkan sikap Amerika Serikat (AS) yang menentang serangan ke fasilitas energi Iran.
Menurutnya, Washington tidak ingin harga minyak dan gas alam melonjak jelang Pilpres AS 2024.
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV, Al Jazeera