> >

Pencetak Gol ke Gawang Argentina: Arab Saudi Siap Hadapi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kompas dunia | 4 September 2024, 13:54 WIB
Pemain Arab Saudi Saleh Al-Shehri merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia antara Argentina dan Arab Saudi di Stadion Lusail di Lusail, Qatar, Selasa, 22 November 2022. (Sumber: AP Photo/Jorge Saenz)

JEDDAH, KOMPAS.TV - Penyerang Timnas Arab Saudi, Saleh Al-Shehri, memberikan pandangannya menjelang pertandingan melawan Timnas Indonesia dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Seperti yang diketahui, laga Arab Saudi vs Indonesia ini akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Kamis (5/9/2024) atau Jumat (6/9/2024) dini hari.

Al-Shehri menyatakan bahwa timnya bertekad untuk mempersembahkan hasil terbaik saat melawan Indonesia bagi para pendukung. 

"Melihat dari statistik kualifikasi sebelumnya, banyak penyerang yang telah mencetak gol untuk tim hijau. Sebagai pemain, kami ingin memberikan yang terbaik untuk Piala Asia. Namun, kali ini kami fokus untuk lolos ke Piala Dunia 2026," ujarnya dikutip dari Sport360, Selasa (3/9/2024.

Pemain yang kini membela klub Al-Ittihad itu juga menegaskan kesiapan timnya menghadapi Indonesia. Menurutnya, seluruh pemain dalam kondisi prima dan memiliki kepercayaan diri tinggi.

"Kami siap untuk menghadapi Indonesia. Semua pemain dalam kondisi terbaik dan siap menunjukkan performa maksimal," kata Al-Shehri.

Lebih lanjut, penyerang yang mencetak gol ke gawang Argentina di Piala Dunia 2022 itu mengakui perkembangan pesat yang dialami oleh Timnas Indonesia. 

Al-Shehri pun menyebut Marselino Ferdinan dan kawan-kawan adalah tim yang patut untuk dihormati.

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Roberto Mancini Bakal Kehilangan Satu Pemain di Lini Tengah

"Indonesia adalah tim yang terus berkembang. Setiap tim yang mencapai tahap ini adalah tim yang patut dihormati," ucapnya.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Sport360


TERBARU