> >

Pria Tusuk Sembarang Orang di Jerman, Tiga Pejalan Kaki Tewas

Kompas dunia | 24 Agustus 2024, 08:42 WIB
Ilustrasi penusukan (Sumber: SHUTTERSTOCK)

SOLINGEN, KOMPAS.TV - Tiga pejalan kaki tewas, setelah seorang pria menusuk sembarang orang di Solingen, Jerman.

Selain itu, empat orang dilaporkan terluka karena insiden penusukan tersebut.

Insiden penusukan itu terjadi pada sebuah festival di pusat kota, Jumat (23/8/2024) waktu setempat.

Baca Juga: Bus Terjun ke Jurang dari Ketinggian 150 Meter, 27 Warga India Tewas

Sang penyerang dilaporkan masih berada dalam pencarian.

Dikutip dari BBC Internasional, seorang pria menusuk sembarang orang yang lewat di dekatnya.

Pencarian pelaku saat ini dilakukan dengan bantuan helikopter polisi yang menyisir dari atas kota.

Ketika insiden itu terjadi, kota industri itu tengah merayakan 650 tahun berdiri.

Karena kejadian tersebut, otoritas Kotas meminta orang-orang untuk meninggalkan area Pasar Fronhof, dan polisi memberlakukan garis keamanan, menyusul serangan itu.

Kru darurat telah tiba di lokasi dan merawat yang cedera.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : BBC Internasional


TERBARU