PBB: Israel Blokir Sepertiga Misi Bantuan ke Gaza Bulan Ini
Kompas dunia | 13 Agustus 2024, 12:11 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengatakan Israel memblokir sekitar sepertiga dari seluruh misi bantuan ke Gaza sejak awal bulan ini.
PBB menyebut hal itu melanggengkan "siklus perampasan dan tekanan" terhadap penduduk Gaza, wilayah Palestina yang sebelumnya sudah diblokade Israel sejak 2007.
Laporan yang dirilis Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA) pada Senin (12/8/2024) itu juga mengungkapkan, 98 orang tewas dan 430 lainnya terluka dalam serangan-serangan Israel yang terjadi pada Jumat (9/8/2024) dan Senin (12/8).
OCHA mengatakan dalam kurun 1-11 Agustus 2024, Israel menutup akses menuju Gaza bagian utara bagi 32 dari 85 misi bantuan kemanusiaan yang terkoordinasi.
Baca Juga: Hamas Desak Mediator Paksa Israel Setujui Gencatan Senjata Gaza Usulan Biden, Bukan Negosiasi Baru
Selain itu, 13 misi bantuan dihalangi, dan 6 dibatalkan dengan alasan logistik dan keamanan.
Sedangkan dari 122 misi bantuan kemanusiaan untuk wilayah Gaza bagian selatan yang dikoordinasikan dengan Israel, 36 ditolak, 8 dihalangi, dan 15 dibatalkan.
PBB mengatakan pemblokiran misi bantuan kemanusiaan "melemahkan upaya-upaya untuk menangani kebutuhan-kebutuhan kemanusiaan yang mendesak."
Pada 5 Agustus 2024, Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich mengatakan membuat warga Palestina di Gaza kelaparan mungkin sesuatu yang "dibenarkan dan bermoral."
Dia mengatakan Israel tidak punya pilihan selain mengizinkan bantuan masuk ke Gaza untuk menjaga apa yang dia sebut "legitimasi internasional."
Penulis : Edy A. Putra Editor : Gading-Persada
Sumber : Al Jazeera