> >

Soal Konflik Israel-Palestina yang Kian Memanas, PP Muhammadiyah Nyatakan Sikap Berikut Ini

Kompas dunia | 11 Oktober 2023, 20:17 WIB
Warga Palestina mengeluarkan satu jenazah dari reruntuhan bangunan setelah serangan udara Israel di kamp pengungsi Jebaliya, Jalur Gaza, Senin, 9 Oktober 2023. (Sumber: The Associated Press)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah memberikan pernyataan sikap terkait konflik Israel-Palestina yang kian memanas.

Dalam pernyataan pers yang ditandatangani Ketua Umum Haedar Nashir dan Sekretaris Umum Abduk Mu'ti, Rabu (11/10/2023), PP Muhammadiyah sangat prihatin dan ikut berduka dengan ribuan korban sipil akibat perang Israel-Palestina.

PP Muhammadiyah juga mendesak Dewan Keamanan PBB untuk mengambil langkah politik dan diplomatik untuk menghentikan perang, melakukan gencatan senjata dan perundingan damai antara Israel-Palestina.

Selain itu, PP Muhammadiyah juga meminta Israel tidak memanfaatkan perang sebagai aneksasi dan agresi di wilayah Palestina demi mewujudkan kedamaian.

Sedangkan untuk pemerintah Indonesia, PP Muhammadiyah meminta pemerintah lebih proaktif dalam penyelesaian konflik Israel-Palestina melalui PBB atau Organisasi Kerjasama Islam (OKI).

PP Muhammadiyah juga mengimbau kepada masyarakat Indonesia untuk menyikapi konflik Israel-Palestina ini dengan rasional dan tidak termakan hoaks atau informasi provokatif yang bisa menimbulkan masalah di dalam negeri.

PP Muhammadiyah turut mengajak umat Islam untuk melakukan shalat ghaib dan memanjatkan doa bagi kaum muslimin yang menjadi korban perang Israel-Palestina.

Terakhir, PP Muhammadiyah menegaskan dukungan mereka terhadap perjuangan Palestina dan siap untuk mengirimkan bantuan kemanusiaan.

Baca Juga: Israel Diduga Pakai Senjata Terlarang Bom Fosfor Putih di Area Padat Penduduk Palestina

Untuk lebih lengkapnya, berikut pernyataan sikap PP Muhammadiyah terkait konflik Israel-Palestina:

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU