> >

Jerman Perintahkan Penutupan Empat Konsulat Rusia di Jerman, Moskow dan Berlin Makin Mendidih

Kompas dunia | 1 Juni 2023, 08:50 WIB
Jerman hari Rabu (31/5/2023) mengumumkan akan secara drastis mengurangi kehadiran diplomatik Moskow di negaranya dengan memerintahkan penutupan 4 dari 5 konsulat Rusia di Jerman sebagai respons atas tindakan serupa oleh Rusia, dalam eskalasi terbaru ketegangan terkait perang di Ukraina.  (Sumber: Radio Free Europe)

BERLIN, KOMPAS.TV - Jerman mengumumkan akan secara drastis mengurangi kehadiran diplomatik Moskow di negaranya. Sikap ini sebagai respons terhadap tindakan serupa yang dilakukan Rusia, dalam eskalasi terbaru ketegangan terkait perang di Ukraina.

Seperti yang dilaporkan oleh Straits Times, Kamis (1/6/2023), Berlin memerintahkan penutupan empat dari lima konsulat Rusia di Jerman, demikian disampaikan oleh juru bicara kementerian luar negeri dalam konferensi pers pemerintah rutin.

"Kami telah mengomunikasikannya kepada Kementerian Luar Negeri Rusia hari ini," ujar juru bicara tersebut, Rabu (31/5/2023).

Langkah ini diambil setelah Moskow membatasi jumlah personel Jerman yang diperbolehkan masuk Rusia sebanyak 350 orang, sesuai dengan keterangan juru bicara tersebut.

Hal ini berarti ratusan pegawai negeri sipil dan karyawan lokal yang bekerja untuk institusi Jerman di Rusia harus meninggalkan negara tersebut, demikian keterangan dari Kementerian Luar Negeri Jerman.

"Keputusan yang tidak beralasan ini memaksa pemerintah untuk melakukan pemangkasan yang sangat signifikan di semua area kehadirannya di Rusia," ujar juru bicara tersebut pada hari Rabu.

Hal ini termasuk penutupan konsulat Jerman di Kaliningrad, Yekaterinburg, dan Novosibirsk, dengan kegiatan yang akan dikurangi secara signifikan dan dihentikan pada bulan November, tambahnya.

Baca Juga: Menhan Rusia Klaim Moskow Hancurkan Ratusan Persenjataan Ukraina Sebulan Terakhir, Ini Daftarnya

Kedutaan Rusia di Berlin. Jerman hari Rabu (31/5/2023) mengumumkan akan secara drastis mengurangi kehadiran diplomatik Moskow di negaranya dengan memerintahkan penutupan 4 dari 5 konsulat Rusia di Jerman sebagai respons atas tindakan serupa oleh Rusia, dalam eskalasi terbaru ketegangan terkait perang di Ukraina.  (Sumber: Wikipedia)

Kedutaan Jerman di Moskow dan konsulatnya di St. Petersburg tidak akan terpengaruh.

"Mengenai kehadiran Rusia di Jerman, keputusan kami berlaku secara timbal balik... untuk memastikan keseimbangan kehadiran timbal balik baik dari segi personel maupun struktur," tambah juru bicara tersebut.

Pemotongan staf Jerman oleh Moskow di Rusia akan memengaruhi beberapa ratus orang yang bekerja di kedutaan Jerman atau institusi Jerman mulai bulan Juni, menurut Kementerian Luar Negeri.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Straits Times


TERBARU